Tim Sepak Takraw Putra MTsN Bantaeng Berhasil Mempertahankan Gensi


MTsN. Bantaeng (18/08/19). Pekan Olah Raga (POR) Pelajar tahun 2019 Kabupaten Bantaeng telah usai digelar diawal pekan bulan Agustus 2019 yang lalu. Dalam event ini, MTs Negeri Bantaeng berhasil meraih medali emas pada cabang Sepak Takraw putra dibawah binaan Ismail, S.Or.,S.Pd. dengan menurunkan pemain Muh. Nur Alimin sebagai tekon, Risal dan Riswan masing-masing sebagai apit. Hasil ini semakin menegaskan bahwa dalam setiap event olah raga dalam kancah Kabupaten, MTsN Bantaeng tidaklah dipandang sebelah mata sebab setiap tahunnya tidak pernah alpa dalam gelar baik itu dicabang atletik, bulutangkis putri, dan bola volley putri dan kali ini pada cabang sepak takraw.
Terkhusus cabang sepak takraw putra, kini kembali diuji kemampuannya dalam rangkaian lomba perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke-74 tingkat kecamatan Gantarang Keke Kabupaten Bantaeng yang berlangsung di Moti Desa Baji Minasa. Pada event kali ini, yang turut berkompetisi sebanyak sebelas (11) sekolah/madrasah.
Menurut penuturan Pembina Takraw – Ismail, S.Or.,S.Pd – bahwa di awal kompetisi, perjalanan Tim Takraw MTsN Bantaeng melaju dengan mulus, namun setelah memasuki babak semi final dipertemukan dengan SMP 4 Gantarang Keke yang melakukan perlawanan sengit yang membuat Ismail sebagai pembina agak was-was dan khawatir apalagi pada set pertama poin saling kejar mengejar bahkan sempat juice. Namun pada akhirnya, permainan berhasil dimenangkan oleh MTsN Bantaeng dengan kemenangan dua set.
Di babak final kembali dipertemukan dengan tim takraw dari SMPN 1 Gantarang Keke. Pertandingan ini diakhiri dengan kemenangan dua set atas MTsN Bantaeng, yang kemudian dinobatkan sebagai peraih juara 1 dengan medali emas. Capaian ini membuat gensi juara sepak takraw kabupaten berhasil dipertahankan.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MEDIA PEMBELAJARAN PPKn

CARI ARSIP BERITA

Arsip Berita

Arsip Berita

VIDEO / YOUTUBE

Total Tayangan Halaman

FOLLOWERS

Terjemahan